Panitia Menggelar Technical Meeting Persiapan Tournament IKB Cup ke-2

Ket: Suasana Technical Meeting berlangsung Panitia bersama Perwakilan Club sepakbola dan bola Voly di Aula Kampung Bomou II, Rabu, 18/01/2023

Deiyai, CekFakta
- Guna mencari dana pembangunan asrama Bomou di Jayapura, Panitia Pembangunan akan menyelenggarakan Tournament sepakbola, Bola Volley IKB Cup ke-2 dan game berhadiah lainnya. Pembukaan akan dilangsungkan pada Kamis, 19/01/2023 besok. 

Hari ini, Rabu, 18/01/2023 sudah melakukan Technical Meeting di Aula Kampung Bomou II guna memastikan club-club yang sudah daftar. 

Lantas membuka technical meeting,  Kordinator lapangan Sepakbola Perminus Kotouki menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua Club yang sudah ikut mendaftar. 

Kotouki menjelas tujuan penyelenggaraan Tournament IKB Cup ke-2

 "kami sedang menyelenggarakan Tournament IKB Cup ke-2 ini dengan tujuan utama untuk mencari dana pembangunan asrama swadaya Bomou Jayapura," jelasnya. 

Tujuannya lainnya juga Kotouki sampaikan, "agar kami saling mengenal, saling membangun tali persahabatan melalui Tournament ini," ungkapnya.

Korlap berinisial PK mengatakan, "Tournament ini akan berlangsung berdasarkan peraturan nasional PSSI dan PBVSI yang berlaku. Tournament IKB Cup ke-2 ini pun peraturan akan mengatur kita," terangnya.

Mantan Kiper Persipura ini juga menegaskan, agar  semua Club patuh pada peraturan dan tata tertib. 

"Apabila terjadi keributan atau kekacauan di lapangan kita akan kembali patokan pada peraturan yang sudah dimuat akan kena peraturan atau tata tertib point berapa," tegasnya. 

"Tournament kali ini akan bergulir dengan sistem setengah kompetisi, dan 36 Club akan ikut bertanding di ajang ini," Jelas akrab disapa Minu. 

"kami akan berikan piala Bergilir, piala tetap dan uang pembinaan," sambungnya. 

Kordinator Bola Volley permenas Pakage menjelaskan semua peraturan dan tata tertib.

Pakage juga menjelaskan jumlah Tim yang akan ikut bertanding di IKB Cup ke-2 ini.

"Ada 26 Club terdiri dari 18 tim putra dan 8 Club putri yang sudah ikut technical meeting hari ini. Jelasnya. (Mion)

Post a Comment

Previous Post Next Post

JSON Variables

World News

نموذج الاتصال